Blizz 33 - Mungkin Anda masih tidak asing dengan nama Kodak, perusahaan yang dulunya merupakan produsen kamera besar ini memang sudah tidak lagi membuat kamera film. Sebagai gantinya, perusahaan berusaha membuat smartphone baru untuk beberapa tahun. Sebelumnya, Kodak telah mengumumkan smartphone Kodak Ektra pada bulan Oktober lalu dan perusahaan telah mengabarkan jika smartphone tersebut siap untuk memasuki masa penjualan.
Jika melihat kesan pertama dari Kodak Ektra ini, Anda mungkin akan berfikir jika smartphone ini dirancang dengan bentuk menyerupai kamera Kodak Ektra yang telah dirilis perusahaan pada tahun 1941, tapi Anda tidak salah karena smartphone ini memang memiliki desain yang serupa.
Untuk spesifikasinya, smartphone dengan desain mirip kamera ini hadir dengan layar seluas 5 inci beresolusi Full HD. Selain itu, smartphone ini juga didukung dengan prosesor Helio X20 deca-core, yang disandingkan dengan 3GB RAM dan 32GB ROM. Smartphone ini hadir dengan kapasitas baterai sebesar 3.000mAh.
( zz )
Posting Komentar